Pemkab Buton Terima Kunjungan Safari Ramadan Pemprov Sultra
  • Admin
  • 03 April 2024
  • 62 x

Pemerintah Kabupaten Buton dalam hal ini diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buton Asnawi Jamaluddin, S.Pd., M.Si. menerima Safari Ramadan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dipimpin Sekda Prov. Sultra Drs. Asrun Lio, M.Hum., P.hD. di Rumah Jabatan Bupati Buton, Rabu sore, 3 April 2024.
Dalam acara tersebut Sekda Prov. Sultra menyampaikan dalam rangkaian safari ramadan tersebut hadir juga untuk menyerap aspirasi-aspirasi masyarakat. “Oleh karena itu Pj. Gubernur Sultra yang seyogyianya hadir bersama kita bertemu masyarakat di Buton namun agenda beliau yang masih di Jakarta sehingga kami diamanahkan untuk bersama masyarakat di beberapa kabupaten di kepulauan dan safari ini akan berakhir di Buton Tengah,” ucapnya.
Sekda Sultra mengungkapkan bahwa dipenghujung Ramadan jika ingin mendapatkan Lailatul Qadr kita harus menebar kebaikan. “Kebaikan itu juga dilakukan oleh PKK dan Dharmawanita yang memberikan karpet masjid saat singgah salat dalam perjalanan,”ujarnya.
Diakhir sambutannya Sekda Sultra mengucapkan terima kasih atas penyambutan dari Pemerintah Kabupaten Buton selama melaksanakan safari tersebut terkhusus kepada ibu Pj. Bupati Buton.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan karpet masjid dari Pemerintah Prov. Sultra kepada masjid di Kabupaten Buton secara simbolis yang diterima oleh Camat Pasarwajo Drs. Amiruddin sebanyak 40 buah.
Kemudian dilanjutkan dengan kultum yang disampaikan Arfa Hasyim, S.Sos., M.Si. yang mengajak semua para jamaah yang hadir untuk memanfaatkan waktu tersisa di bulan Ramadan dengan sebaik mungkin. “Mari Bapak Ibu kita manfaatkan waktu yang tersisa karena kita tifak tahu tahun depan apakah kita masih akan bertemu dengan Ramadan atau tidak dan jangan hanya buka buku resep kue tapi buka juga Al-Qur’annya,” jelasnya.
Acara selanjutnya yaitu buka puasa bersama kemudian Salat Maghrib secara berjamaah dan ditutup dengan Salat Tarawih di Masjid Raya Nurul Yakin Pasarwajo.